Prinsip-prinsip Manajemen Sumber Daya Manusia

Telah banyak para ahli yang mengartikan dan membuat batasan tentang manajemen. Manajemen sumber daya manusia pada hakikatnya adalah penerapan manajemen tersebut khusus untuk sumber daya manusia, sehingga dapat didefinisikan manajemen sumber daya manusia adalah seni untuk merencanakan, mengorganisasikan, mengarahkan, mengawasi kegiatan-kegiatan sumber daya atau karyawan dalam rangka mencapai tujuan-tujuan individu maupun organisasi.
Menurut Edwin B. Filippo yang dikutip Dr. Suwantno (2001:7) batasan ini menyimpulkan bahwa manajemen sumber daya manusia itu merupakan proses yang terdiri dari :
a. Pengadaan
b. Pengembangan
c. Kompensasi
d. Intregrasi
e. Pemeliharaan
f. Pensiun
Manajemen sumber daya manusia ini mempunyai kekhususan dibandingkan dengan manajemen secara umum atau manajemen sumber daya lain. Karena yang di manage adalah manusia, sehingga keberhasilan atau kegagalan manajemen sumber daya ini akan mempunyai dampak yang sangat luas.

Manajemen sumber daya manusia atau manajemen personalia adalah merupakan suatu pengakuan terhadap pentingnya sumber daya manusia atau tenaga kerja dalam organisasi dan pemanfaatannya dalam berbagai fungsi dan kegiatan untuk mencapai tujuan organisasi. Manajemen sumber daya manusia diperlukan untuk meningkatkan daya guna dan hasil guna sumber daya manusia dalam organisasi, dengan tujuan memberikan kepada organisasi suatu satuan kerja yang efektif.

Blog Archive